Normal 0 false false false EN-US X-NONE X-NONE MicrosoftInternetExplorer4 /* Style Definitions */ table.MsoNormalTable {mso-style-name:"Table Normal"; mso-tstyle-rowband-size:0; mso-tstyle-colband-size:0; mso-style-noshow:yes; mso-style-priority:99; mso-style-qformat:yes; mso-style-parent:""; mso-padding-alt:0cm 5.4pt 0cm 5.4pt; mso-para-margin:0cm; mso-para-margin-bottom:.0001pt; mso-pagination:widow-orphan; font-size:11.0pt; font-family:"Calibri","sans-serif"; mso-ascii-font-family:Calibri; mso-ascii-theme-font:minor-latin; mso-fareast-font-family:"Times New Roman"; mso-fareast-theme-font:minor-fareast; mso-hansi-font-family:Calibri; mso-hansi-theme-font:minor-latin; mso-bidi-font-family:"Times New Roman"; mso-bidi-theme-font:minor-bidi;}
Dengan mengucapkan puji syukur kepada Yang Maha Kuasa akhirnya Jurnal dengan nama Jurnal Sains Terapan Teknologi Informasi (JUST TI) ini dapat kami terbitkan. Sebagai sebuah institusi pendidikan tinggi, kami mencoba mempublikasikan berbagai kajian atau telaah di bidang Teknologi Informasi dengan harapan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi di bidang ini semakin berkembang.
Pada edisi perdana ini terdapat artikel yang masuk lebih dominan berbicara pada masalah jaringan Evaluasi Kinerja Mobile Agent pada Sistem Deteksi dan Respon pada Distributed Intrusion Detection System, Aplikasi TOPSIS dalam Pemilihan Supplier, Strategi Penerapan e-Government, Studi Kasus Perbandingan Kecepatan Transfer Data Video Call Teknologi 3G pada Sistem GSM untuk Local Access dan Wide Area Access dengan Metode Observasi Langsung, Perancangan Sistem Informasi Akademik Politeknik dengan Menggunakan Terminologi ERP (Enterprise Resources Planning), serta Studi Kasus tentang Kecepatan Transfer Data Nirkabel pada WiFi IEEE 802.11b dan 802.11g pada Open Office Menggunakan Riset Laboratorium.
Redaksi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam penerbitan JUST TI, termasuk Mitra Bestari dan mereka yang telah mengirimkan naskahnya untuk dipublikasikan. Kami juga menyadari bahwa masih terdapat kekurangan pada penerbitan kali ini, dan akan berusaha untuk memperbaikinya pada penerbitan berikutnya.
Samarinda, Juli 2009 Redaktur |